Selasa, 13 Januari 2009

contoh hasil karya jurnalistik


REMAJA YOGYAKARTA ”DEMAM” FUTSAL
Persaingan Bisnis Futsal Makin Menjadi

YOGYAKARTA, KR – Maraknya bisnis persewaan lapangan futsal, membuat banyak sekali persaingan yang terjadi diantara para pelaku bisnis ini. Para pemilik bisnis ini menawarkan fasilitas yang lengkap serta tempat yang bagus untuk menarik para penyewa. Dan hal ini terbukti berhasil.
Dengan modal yang lumayan besar sekitar 50-100 juta, para pemilik bisnis ini mengharapkan akan mendapatkan keuntungan yang besar pula. Dan hal itu sudah terwujud, karena secara pelan tapi pasti modal awal yang mereka keluarkan untuk membuat bisnis ini sudah kembali atau balik modal.

Dalam satu hari persewaan futsal bisa mendapatkan 1-2 juta bahkan lebih karena banyaknya pengguna lapangan ini. Fasilitas yang diberikan biasanya berupa lapangan yang luas, penyediaan air minum dan biasanya adanya pemberian harga diskon untuk para pelanggan ataupun pada hari-hari tertentu.

Adanya event ataupun pertandingan menambah semaraknya persewaan lapangan futsal ini. Andi yang merupakan salah satu pegawai dari Starfutsal mengatakan bahwa dalam sehari penyewa futsal bisa 10 regu. ”karena banyaknya penyewa maka kami menyediakan pemesanan persewaan tempat lewat telepon dan Pemberian diskon kepada pelanggan diberikan jika para pemain sudah menyewa sebanyak 10 kali.” ujar Andi, Senin (5/1) lalu.

Tarif yang ditawarkan tiap-tiap tempat juga berbeda. Mulai dari 100-150 ribu per jam. Waktu pun juga sangat mempengaruhi tarif, tarif pagi biasanya lebih murah, siang tarifnya standar dan malam harganya lebih mahal.

Harga yang mahal ternyata tidak membuat sepi tempat persewaan lapangan futsal ini. Fasilitas yang diberikan juga cukup memadai sehingga membuat nyaman dan betah para pemain.

Remaja dan Futsal

Remaja di Yogyakarta saat ini sedang menggilai olahraga satu ini. Diberbagai tempat yang terdapat persewaan lapangan futsal pasti dipenuhi oleh para remaja, dari mulai pelajar sampai mahasiswa. Dari pagi hari sampai malam hari.

Serunya permainan ini sampai-sampai para pelajar ataupun mahasiswa rela menghemat uang saku yang diberikan orangtua untuk menyewa lapangan futsal. ”Dalam satu hari biasanya saya mengeluarkan uang 10-20 ribu untuk patungan bersama teman-teman” kata Sony, salah satu pelajar SMA di Yogyakarta.

Dalam satu minggu Sony dan teman-temannya bisa menyewa lapangan futsal sebanyak 4-5 kali, apalagi bila ada turnament, bisa setiap hari mereka bermain futsal. Seringnya remaja menyewa tempat futsal membuat para orang tua khawatir.

Para orangtua khawatir kalau anak-anak mereka akan tertinggal pelajaran disekolah dan uang saku mereka akan habis hanya untuk menyewa lapangan futsal karena banyak juga pelajar yang membolos hanya untuk bermain futsal. Karena itu para orangtua meminta sekolah untuk kebih mengawasi anak-anak mereka saat disekolah sehingga para orangtua dapat lebih tenang.

1 komentar:

  1. wieh kenapa kamu bahs futsal, kamu suka futsal yaaa
    eh entar jalan-jalan ya kblog akuuuu

    BalasHapus